Panggung Inspirasi TDA, Bangun Silaturahmi Bisnis dan Perkuat Jaringan.
Lamongan,pusatberitarakyat.com – Para enterpreneur muda yang ada di Kabupaten Lamongan yang tergabung dalam wadah TDA (Tangan Di Atas) berkumpul dengan tajuk panggung inspirasi pada Jum’at (11/08/2023).
Acara yang digelar di Rumah Makan Kayu Manis tersebut dihadiri banyak pengusaha-pengusaha muda yang terbilang sukses. Diantaranya ada Faris Julinar Co Founder dari Beli Kopi, M Thobroni Ali Co Founder Bromen Indonesia, Pradita Aditya Co Founder Duta Merpati, dan tak lupa Presiden TDA 8.0 Eko Desri juga ikut memberikan energi semangat positif kepada ratusan enterpreneur muda di Kabupaten Lamongan.
Saat ditemui setelah acara, Faris Julinar mengatakan acara TDA kali sangat luar biasa semangat dari rekan-rekan enterpreneur yang hadir untuk saling berbagi inspirasi.
“Sangat luar biasa, saya merasakan energi yang positif dari rekan-rekan yang hadir di acara TDA Lamongan. Bisa dilihat semangatnya untuk jalin silaturahmi serta inspirasi,” kata Co Founder Beli Kopi.
Faris juga menambahkan bahwa kalau mau jadi enterpreneur sukses harus berani mencoba untuk menjalankan usahanya serta jangan takut gagal karena dari kegagalan tersebut merupakan hal yang sangat berharga untuk dijadikan pembelajaran.
“Pesan saya, kalau mau jadi enterpreneur jangan takut untuk mencoba. Gagal itu biasa dan kita harus bisa belajar dari kegagalan tersebut,” tambahnya.
Perlu diketahui bahwa komunitas TDA merupakan komunitas wirausaha terbesar se-Indonesia yang anggotanya mencapai ribuan pelaku wirausaha, bahkan komunitas TDA juga ada di Luar Negeri.
Pradita Aditya saat hadir juga menerangkan bahwa terdapat ribuan enterpreneur yang tergabung dalam wadah komunitas TDA Indonesia.
“Kali ini TDA Lamongan mengadakan Sertinah (serah terima amanah) dari pengurus lama ke pengurus baru. Selain itu, disini (TDA) teman-teman yang dianggap sudah sukses itu berkenan memberikan semangat dan inspirasi kepada anggota/member yang baru bergabung,” terang pemilik Duta Merpati.
Sementara itu, Co Founder Bromen Indonesia berharap acara berbagi inspirasi dan pengalaman dunia usaha kedepannya harus sering digiatkan dengan tujuan memberikan suntikan semangat untuk pelaku usaha yang baru memulai usahanya.
“Kedepan saya berharap, dengan wadah TDA ini akan sering diadakan acara-acara seperti ini karena sangat positif untuk membangkitkan semangat berusaha dan berbagi inspirasi,” tutupnya. (Red)