Pusatberitarakyat.com | Kediri – Wujud kepedulian ke pelaku UMKM dan Industri Kreatip , FKBN Kediri Raya membentuk Badan usaha Koperasi untuk membantu pembiayaan usaha para pelaku UMKM skala kecil.
Dihadiri dan dikukuhkan koperasi oleh Gus Abu Bakar Jalil sebagai Dewan penasehat Koperasi FKBN dan disaksikan Dinas Koperasi Kota Kediri, Dinas Koperasi Kabupaten Kediri dan Dewan Koperasi Daerah Kota Kediri pada Kamis 2 Desember 2021 di sekretariat FKBN Kediri Raya Kota Kediri.
Gus Ab menyampaikan koperasi FKBN menjadi motivasi dan harapan baru bagi pelaku UMKM di Kediri dalam pembiayaan produktifitas usaha anggotanya.
“Saya mengapreasikan pengukuhan pendirian koperasi FKBN. Semoga ke depannya menjadi berkah dan bermanfaat anggotanya sendiri yang kebanyakan pelaku UMKM”, ucap Gus Abu Bakar Jalil juga selaku MPO FKBN Kediri Raya.
Elly Eko Yuniati dari Dinas Koperasi Kabupaten Kediri mengucapkan terima kasih atas didirikannya koperasi konvensional FKBN yang tujuannya bisa membantu pelaku UMKM dari segi pembiayaan Produksi.
Sementara itu Juli Muliyanto S. Pd selaku perwakilan dari Dinas Koperasi Kota Kediri menyampaikan koperasi FKBN Kediri Raya akan dibina 2 ( dua ) lembaga dinas Koperasi Kota dan Kabupaten Kediri.
“Saya bangga dengan adanya calon calon pengurus koperasi di FKBN. Masih muda dan bertalenta di bidang bela negara khususnya koperasi. Kami akan berkomitmen membina mengarahkan ilmu terapan koperasi kepada pengurus dan anggota FKBN”, ucap Juli Muliyanto S. Pd.
Hadir pula Dra. Firdaus selaku Ketua Dekopinda Kota Kediri mengatakan sangat senang bersinergi dengan Koperasi FKBN binaan Kementrian Pertahanan.
“Suatu kehormatan bersinergi dengan koperasi FKBN Kediri Raya. Semoga ke depannya menjadi amanah dan bermanfaat untuk masyarakat Kediri terutama pelaku UMKM FKBN”, ucap Dra. Firdaus juga sekaligus Ketua DPR fraksi PAN Kota Kediri.(*FKBN/red.)